Cara Mengusir Semut dalam Rumah Secara Permanen dan Ampuh

Cara Mengusir Semut dalam Rumah Secara Permanen dan Ampuh

Cara Mengusir Semut dalam Rumah Secara Permanen dan Ampuh — Ada banyak cara mengusir semut selain dengan membunuhnya. Serangga kecil ini memang tidak terlihat berbahaya kalau ada satu atau dua di rumah. Tapi melihat sederetan semut tentu akan membuat siapapun merasa tidak nyaman. Selain itu, rumah pun jadi tidak bersih.

Semut juga bisa jadi sumber penyakit, merusak perabotan dan estetika rumah. Oleh karena itu, perlu melakukan pembasmian semut secara efektif sehingga tidak hadir lagi di rumah Anda. Kalau masalah tidak kunjung teratasi, Anda mungkin perlu memakai jasa pembasmi semut profesional.

cara mengusir semut
cara mengusir semut

Baca Juga: Perilaku Membuang Sampah yang Bertanggung Jawab

Cara Mengusir Semut Paling Mujarab

Sebenarnya, ada berbagai cara ampuh untuk mengusir semut. Bisa dengan meletakan benda-benda tertentu dengan aroma yang semut tidak sukai. Anda juga dapat menutup lubang di mana semut bersarang dan menghindarinya untuk menjelajahi rumah.

Anda bisa memakai bahan alami seperti bumbu dapur sebelum mencoba bahan kimia. Membasmi semut memang susah-susah gampang. Mulailah dengan mencari benda-benda yang ada di sekeliling, seperti dapur. Anda dapat mencoba beberapa cara mengusir semut berikut ini.

1. Bubuk Merica

Anda tinggal menuangkan bubuk merica pada jalur jalan semut. Anda akan melihat kalau semut akan menghindari bubuk merica dan berjalan keluar dari barisannya. Diamkan untuk beberapa saat dan bersihkan lantai setelah Anda tidak melihat jejak semut lagi.

2. Kapur  Ajaib Anti Serangga

Bila merasa sayang untuk memakai bubuk merica, Anda bisa coba cara lain. Contohnya adalah kapur ajaib anti semut yang memang untuk mengatasi semut dalam rumah. Anda cukup membuat garis sekitar jalur semut dan semut akan keluar dari jalur tersebut. Anda hanya perlu mencuci tangan setelahnya. Jalur kapur ajaib ini bisa Anda biarkan untuk beberapa waktu untuk menghindari semut kembali.

3. Minyak Kayu Putih

Cara mengusir semut lainnya adalah memakai minyak kayu putih. Aroma minyak kayu putih yang menyengat akn membuat semut enggan mendekatinya. Anda bisa meneteskan beberapa tetes minyak kayu putih dekat sarang atau jalur semut. Lihat dan perhatikan semut-semut berlarian.

4. Bubuk Kopi

Alternatif lain yang bisa anda gunakan untuk mengatasi semut adalah bubuk kopi. Khususnya bila Anda punya banyak bubuk kopi dan bisa tinggal Anda taburkan sekitar sarang. Semua akan hilang dan anda tidak akan terganggu dengan aroma yang tajam seperti bubuk merica atau minyak kayu putih.

5. Cuka Putih

Biasanya, tiap dapur memiliki cuka putih dalam botol besar atau sedang. Anda dapat memakainya untuk mengusir semut. Cukup dengan mencampur cuka putih dengan air dalam semprotan. Takarannya adalah 1 banding satu. Kemudian, Anda tinggal semprot ke penjuru rumah yang ada semut mengganggu.

6. Daun Mint

Dengan memiliki pot daun min, Anda mengusir semut dan menyediakan bumbu dapur pada waktu bersamaan. Daun mint memiliki bau yang khas. Anda bisa memakainya untuk memasak. Tapi, daun ini juga berkhasiat untuk mengatasi semut yang mengganggu rumah.

Mengusir semut bisa Anda lakukan dengan berbagai cara. Ingatlah kalau mengusir semut juga perlu cara mudah dan praktis. Coba cari bahan-bahan tersebut di dapur dan gunakan yang paling mudah. Dengan demikian, Anda bisa mengatasi masalah semut dengan cepat.

Tips Mencegah Semut Agar Tidak Datang Lagi

Setelah Anda berhasil mengusir semut, jangan berpuas hati dahulu. Semut biasanya akan hilang untuk beberapa saat dan kemudian kembali. Tentu Anda perlu memakai cara ampuh untuk mengusirnya.

Atasi masalah semut secara permanen memang butuh kesabaran. Lakukan langkah pengusiran dan kemudian pencegahan. Dengan demikian, apa yang sudah Anda lakukan akan memiliki dampak jangka panjang yang tahan lama. Berikut adalah beberapa tips untuk mencegah semut datang kembali.

1. Jaga Kebersihan Lingkungan Rumah

Semut pada umumnya tertarik dengan makanan atau bekas makanan yang Anda tidak langsung bersihkan. Jadi, cara paling ampuh adalah dengan menjaga kebersihan rumah dari sisa makanan atau sampah yang berserakan.

2. Simpan Makanan Pada Tempat Aman

Makanan yang terletak pada tempat terbuka, cenderung mengundang serangga datang. Bisa semut, kecoa, dan lainnya. Selain masalah higienitas, rumah juga akan terlihat kotor kalau banyak serangga dan binatang pengganggu lainnya. Oleh karena itu, taruh makanan pada tempat yang aman. Mungkin dalam lemari atau bawah tudung saji. Pastikan posisinya jauh dari jangkauan semut dan serangga lain.

3. Tutup Lubang Sarang Semut

Cara mengusir semut paling ampuh adalah mencari sumbernya. Semut pasti bersarang di suatu tempat. Anda ikuti jalur semut dan tutup lubang tersebut baik dengan kapur, bubuk merica, semprotan air cuka atau cara lainnya. Dengan menutup sarang, maka kemungkinan semut kembali jadi lebih kecil.

Baca Juga: Pentingnya Menjaga Kebersihan Rumah untuk Kesehatan dan Kesejahteraan

4. Bersihkan Area Dimana Semut Sering Terlihat

Coba perhatikan dimana semut paling sering terlihat. Apakah dari tempat sampah ke dinding, atau lemari? Area tersebut perlu sering-sering Anda bersihkan. Karena, walau sarang sudah Anda basmi, selalu ada kemungkinan semut akan kembali. Jadi, area yang rawan, perlu perhatian lebih.

Demikian beberapa cara mengusir semut yang bisa Anda coba. Beberapa bahannya cukup mudah untuk Anda temukan di dapur maupun supermarket. Coba beberapa cara dan tunggu hasilnya. Apakah rumah anda bisa bebas dari semut, atau perlu coba cara lain. Jangan lupa untuk melakukan tips pencegahan agar Anda tidak perlu mengulang proses tersebut.