Tempat Wisata Surabaya Terbaik 2024 yang Wajib Anda Kunjungi!

Tempat Wisata Surabaya Terbaik 2024 yang Wajib Anda Kunjungi!

Menemukan tempat wisata Surabaya tidaklah sulit. Selain karena Surabaya adalah kota terbesar no 2 di Indonesia, kemajuan teknologi juga memiliki peranan dalam penyebaran informasi, khususnya informasi wisata. Anda bisa dengan mudah menemukan berbagai macam rekomendasi wisata Surabaya yang unik dan menarik melalui sosial media. 

TikTok adalah salah satu platform yang memiliki peranan cukup vital untuk hal ini. Memiliki format konten Vertikal dengan durasi yang pendek, menjadikan platform TikTok sebagai pusat informasi rekomendasi tempat rekreasi di Surabaya. Jika anda memiliki rencana pergi ke surabaya dan bingung mau kemana? Beberapa rekomendasi tempat wisata di Surabaya ini akan membantu anda.

Rekomendasi Tempat Wisata Surabaya

  1. Hutan Bambu Keputih

Hutan Bambu Keputih adalah salah satu tempat wisata Surabaya yang menawarkan suasana berbeda dari hiruk-pikuk kota. Dengan deretan pohon bambu yang rapi, tempat ini menciptakan suasana asri dan teduh, menjadikannya lokasi yang ideal untuk menenangkan diri. Panorama alamnya yang instagramable menjadikan Hutan Bambu Keputih sebagai spot favorit untuk berfoto, terutama bagi pasangan yang ingin mengabadikan momen pre-wedding.

Baca Juga: Tempat Wisata di Jogja Terbaik Tahun 2024

Daya tarik utama Hutan Bambu Keputih adalah keindahan tanaman bambunya yang tertata rapi. Keasriannya menghadirkan suasana yang sejuk dan menyegarkan, jauh dari panasnya Kota Surabaya. Tempat wisata ini cocok untuk anda yang mencari tempat wisata Surabaya yang unik dan menyegarkan. Selain itu, anda juga bisa menikmati keindahan alam sambil mengambil foto-foto cantik dari berbagai sudut yang menawan.

Lokasi Hutan Bambu Keputih berada pada Jalan Raya Marina Asri, Keputih, Kecamatan Sukolilo, Kota Surabaya, dan buka selama 24 jam. Menariknya, tempat wisata ini tidak memungut biaya masuk alias gratis, sehingga menjadi destinasi yang sangat terjangkau. Kemungkinan besar anda hanya membayar biaya parkir yang cenderung normal, untuk kendaraan roda dua sebesar Rp 2.000 sementara roda empat sebesar Rp 5.000.

  1. Taman Mozaik Surabaya

Taman Mozaik Surabaya adalah salah satu tempat wisata Surabaya yang menakjubkan dan patut untuk anda kunjungi. Memiliki keindahan lantai mozaik yang berwarna-warni dan seni bangunan yang elok, taman ini menawarkan suasana damai yang unik dan memukau. Keindahan serta ketenangan yang anda dapatkan membuat Taman Mozaik menjadi destinasi favorit bagi pengunjung yang mencari ketenangan dari tenga-tengah hiruk pikuk kota.

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Wisata Tangerang Terbaik Sepanjang Masa

Daya tarik utama Taman Mozaik adalah taman asri dengan nuansa mozaik warna-warni dan pemandangan yang sejuk. Konsep colorful dengan tanaman rimbun dan berbunga menambah pesona tempat ini. Luasnya area taman memberikan ruang yang cukup untuk anda menikmati suasana yang bersih dan nyaman.

Taman Mozaik terletak pada Kecamatan Wiyung, Kota Surabaya, dan buka setiap hari dari pukul 09.00 hingga 17.00. Menariknya, tidak ada biaya masuk untuk mengunjungi taman ini. Kecuali biaya parkir kendaraan yang sangat terjangkau, yakni Rp 2.000 untuk motor dan Rp 5.000 untuk mobil. 

  1. Objek Wisata Air Kalimas

Objek Wisata air Kalimas Surabaya adalah salah satu destinasi menarik di Jawa Timur. Anda bisa menikmati suasana yang berbeda dengan berkeliling menggunakan perahu. Kalimas menawarkan pengalaman unik yang menggabungkan keindahan alam dan sejarah kota Surabaya.

Baca Juga: Wisata Kebun Kurma Pasuruan, Satu-Satunya di Indonesia? 

Anda bisa melihat berbagai tempat wisata sejarah yang terletak pada sepanjang rute sungai ini, memberikan wawasan mendalam tentang masa lalu Surabaya yang kaya. Salah satu daya tarik utama Wisata Kalimas adalah pesona malam harinya. Lampion raksasa yang indah dan berwarna-warni menghiasi sepanjang sungai, menciptakan pemandangan yang memukau dan romantis. 

Objek Wisata Kalimas berlokasi pada Jalan Ketabang Kali, Ketabang, Kecamatan Genteng. Wisata air ini memiliki jam buka yang tidak tentu, namun jika anda ingin berkunjung lebih baik pada sore hari. Karena juga memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk menikmati suasana sore dan malam yang mempesona. Menariknya, harga tiket masuk ke objek wisata ini cukup terjangkau, yaitu 4.000hingga Rp 10.000.

  1. Atlantis Land Surabaya

Atlantis Land Surabaya adalah salah satu tempat wisata Surabaya yang populer, menarik pengunjung dari dalam dan luar kota. Tempat ini menawarkan berbagai wahana yang bisa anda nikmati tanpa batasan usia atau gender. Salah satu daya tarik utamanya adalah Tornado dan Boomerang Slide, seluncuran yang menawarkan sensasi berputar sebelum mencebur ke kolam renang. 

Baca Juga: Touring ke Akar Langit Trinil, Wisata Pohon Fotogenik Lamongan

Selain wahana air, Atlantis Land Surabaya juga memiliki daya tarik lain seperti Istana Patung Lilin yang menampilkan patung-patung lilin dari tokoh terkenal. Dino Land juga menjadi favorit dengan berbagai replika dinosaurus yang memberikan edukasi sekaligus hiburan. Pagelaran air mancur yang bergerak menambah keindahan tempat ini, serta kastil megah yang mengingatkan pada cerita dongeng. 

Lokasinya yang strategis berada pada Jalan Sukolilo No. 100, Kota Surabaya, membuat Atlantis Land mudah anda akses. Buka setiap hari dari pukul 10.00 hingga 18.00, tempat wisata ini menetapkan harga tiket masuk sebesar Rp100 ribu per orang pada weekdays dan Rp125 ribu pada weekend. 

  1. Museum De Javasche Bank Surabaya

Museum De Javasche Bank Surabaya menawarkan lebih dari sekadar pengetahuan historis, menjadi salah satu tempat wisata Surabaya yang patut anda kunjungi. Daya tarik utama museum ini adalah arsitektur ikoniknya, yang setiap sudut bangunannya menjadi saksi bisu masa lalu. 

Baca Juga: Kunjungan Wisata Cagar Budaya ke Candi-Candi Sidoarjo

Koleksi-koleksi antik yang terpajang memberikan sentuhan nostalgia yang terasa hidup, seolah membawa pengunjung kembali ke zaman kolonial. Selain arsitektur yang memukau, Museum De Javasche Bank juga populer oleh kalangan pengunjung karena sering menjadi objek unggahan menarik melalui TikTok. 

Museum ini berlokasi pada Jln. Garuda No. 1, Krembangan Selatan, Kecamatan Krembangan, Surabaya, museum ini buka setiap hari dari pukul 08.00 hingga 16.00. Menariknya, tidak ada biaya masuk alias gratis, membuat Museum De Javasche Bank menjadi pilihan tepat untuk mengisi waktu luang sambil menikmati kekayaan sejarah. 

Mau Kemana dulu Nih?

Itulah rekomendasi tempat wisata surabaya terbaik tahun 2024. Mengunjungi tempat wisata di Surabaya akan lebih bermakna jika bersama keluarga tercinta. Selain mampu mengeratkan hubungan emosional. Anda juga bisa mendapatkan berbagai macam manfaat, mulai dari sektor kesehatan hingga hubungan bersama pasangan. Selamat jalan-jalan yaa!